Bengkulu
TP PKK Kota Bengkulu Sosialisasi dan Pelatihan Pemanfaatan Pekarangan, Sampah hingga Penyusunan Menu Bergizi
Memontum Bengkulu – Tim Penggerak (TP) PKK Kota Bengkulu melaksanakan kegiatan sosialisasi dan pelatihan pemanfaatan pekarangan, pengolahan sampah dan penyusunan menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) serta administrasi PKK, Senin (19/12/22) tadi. Kegiatan itu, digelar di salah satu hotel di Jalan Pariwisata Pantai Panjang, Kota Bengkulu.
Kegiatan yang diikuti oleh enam TP PKK kecamatan dan 67 TP PKK kelurahan se Kota Bengkulu ini, dibuka oleh Ketua Bidang II TP PKK Kota Bengkulu, Dwi Ratnawati Arief Gunadi mewakili Ketua TP PKK Kota Bengkulu, Khairunnisa Helmi.
Diterangkannya, bahwa inti sosialisasi ini adalah penguatan kapasitas peran PKK dalam mendorong masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Sebab, sumber pangan rumah tangga dapat dihasilkan dari pemanfaatan pekarangan rumah sendiri. Seperti, bercocok tanam berbagai komoditas sumber karbohidrat, vitamin dan mineral yang dapat memenuhi menu B2SA.
Baca juga :
- Respon Laporan Warga Soal Harimau Makan Ternak, BKSDA Bengkulu Pasang Tiga Perangkap
- Jalin Kedekatan Masyarakat, Pj Wali Kota Bengkulu Jujug Sembilan Kecamatan
- Jadi Nara Sumber Seminar PKKMB, Pj Wali Kota Bengkulu Beri Motivasi Mahasiswa FP Unib
- Tidak Ada Sekolah Favorit, Disdik Bengkulu Gelar Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Pendidik
- Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Manfaatkan Program Vaksin Polio Gratis
“Salah satu program PKK yang terus dicanangkan yaitu ‘Aku Hatinya PKK’. Gerakan hatinya PKK ini kita jadikan sebagai pendorong agar masyarakat dapat memanfaatkan lahan pekarangan untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Jadi, begitu banyak manfaat yang kita dapatkan dengan mengelola lahan pekarangan yang ada di rumah kita,” ujarnya.
Disampaikannya, salah satu tujuan dilaksanakannya sosialisi dan pelatihan administrasi PKK, sebagai pedoman atau panduan dalam pengelolaan kelembagaan gerakan PKK dan administrasi PKK di tingkat kecamatan maupun kelurahan. Agar dilaksanakan secara optimal serta sesuai dengan ketentuannya.
“Selain pentingnya tertib administrasi, program- program PKK yang ada di Pokja-Pokja juga sangat berpengaruh dalam pelaksanaan 10 program pokok PKK,” jelasnya. (bkl/gie)
- Bengkulu2 tahun
27 Panwascam Sekota Bengkulu Konsolidasi Penanganan Pelanggaran Tahapan Pemilu
- Bengkulu2 tahun
Perkuat Sinergitas, Kapolda Bengkulu Lakukan Silaturahmi ke Danrem 041 Garuda Emas
- Bengkulu2 tahun
Parade Farewell Kapolda Baru Bengkulu Disambut Guyuran Hujan Grimis
- Bengkulu2 tahun
Pentas Seni Etnis Meriahkan HUT Ke-304 Kota Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
DPPKAD Kota Bengkulu Siap Kolaborasi Penanganan Penurunan Stunting
- Bengkulu2 tahun
Bawa Satu Paket Ganja, Pemuda Seluma Dibekuk Satresnarkoba Polresta Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
1.199 Calon PPS Kota Bengkulu Ikuti Tes Tertulis Sistem CAT
- Bengkulu2 tahun
Komisi III DPRD Kota Bengkulu Gelar Hearing bersama BPMP Provinsi Bengkulu