Bengkulu
Siswa Kelas VIII SMPN 1 Kota Bengkulu Bawa Pulang Motor Hadiah dari Jalan Bahagia HUT ke-304 Kota Bengkulu
Memontum Bengkulu – Tidak pernah dibayangkan oleh Ahmad Bayu Aji, seorang siswa kelas VIII SMPN 1 Kota Bengkulu, bakal mendapatkan hadiah satu unit sepeda motor dalam kegiatan jalan bahagia yang digelar dalam rangka Hari Jadi ke-304 Kota Bengkulu, Jumat (10/03/2023) tadi pagi.
Saat mencabut undian, Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan, menyebutkan nomor kupon dihadapan para peserta yang hadir. Siapa sangka, ternyata nomor kupon Ahmad, adalah yang cocok dengan yang dipegang Wali Kota Bengkulu.
Saat naik ke panggung, Ahmad nampak tertegun seolah tidak percaya. Bahkan, saking senangnya hingga tidak bisa berkata apapun, saat ditanya bagaimana perasaannya oleh Wali Kota Helmi.
Baca juga:
- Respon Laporan Warga Soal Harimau Makan Ternak, BKSDA Bengkulu Pasang Tiga Perangkap
- Jalin Kedekatan Masyarakat, Pj Wali Kota Bengkulu Jujug Sembilan Kecamatan
- Jadi Nara Sumber Seminar PKKMB, Pj Wali Kota Bengkulu Beri Motivasi Mahasiswa FP Unib
- Tidak Ada Sekolah Favorit, Disdik Bengkulu Gelar Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Pendidik
- Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Manfaatkan Program Vaksin Polio Gratis
Pelajar itu, hanya tersenyum dan mengaku senang mendapatkan berkah motor di Hari Jadi Kota Bengkulu. Dirinya mengaku, tidak ada firasat atau mimpi bakal mendapatkan hadiah sebuah satu unit sepeda motor baru, seharga kurang lebih Rp 15 juta.
Uniknya lagi, usai penyerahan simbolis, Ahmad yang terbawa suasana langsung menaiki motor yang didapatnya disamping panggung. “Terima kasih Pak Wali, atas hadiah jalan santainya. Kota Bengkulu memang camkoha,” ujar Ahmad. (mc/bkl/gie)
- Bengkulu2 tahun
27 Panwascam Sekota Bengkulu Konsolidasi Penanganan Pelanggaran Tahapan Pemilu
- Bengkulu2 tahun
Perkuat Sinergitas, Kapolda Bengkulu Lakukan Silaturahmi ke Danrem 041 Garuda Emas
- Bengkulu2 tahun
Parade Farewell Kapolda Baru Bengkulu Disambut Guyuran Hujan Grimis
- Bengkulu2 tahun
Pentas Seni Etnis Meriahkan HUT Ke-304 Kota Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
DPPKAD Kota Bengkulu Siap Kolaborasi Penanganan Penurunan Stunting
- Bengkulu2 tahun
Bawa Satu Paket Ganja, Pemuda Seluma Dibekuk Satresnarkoba Polresta Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
1.199 Calon PPS Kota Bengkulu Ikuti Tes Tertulis Sistem CAT
- Bengkulu2 tahun
Komisi III DPRD Kota Bengkulu Gelar Hearing bersama BPMP Provinsi Bengkulu