Bengkulu
Kota Bengkulu Berpotensi Terjadi Cuaca Ekstrem, BPBD Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan
Memontum Bengkulu – Cuaca ekstrem kembali menyelimuti Kota Bengkulu. Baru-baru ini, hujan disertai badai kembali menguyur. Berdasarkan prakiraan cuaca yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), bahwa potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang, terjadi di wilayah Kabupaten Mukomuko, Bengkulu Utara, Lebong, Rejang Lebong, Kepahiang, Bengkulu Tengah, Kota Bengkulu, Seluma, Bengkulu Selatan dan Kaur.
Kalaksa BPBD Kota Bengkulu, Will Hopi, pun meminta agar masyarakat tetap waspada dan mengutamakan keselamatan saat beraktivitas di luar rumah. Apabila melakukan aktivitas di luar rumah, agar warga untuk menghindari daerah terjal, tebing dan pohon-pohon yang rawan tumbang.
Baca juga :
- Respon Laporan Warga Soal Harimau Makan Ternak, BKSDA Bengkulu Pasang Tiga Perangkap
- Jalin Kedekatan Masyarakat, Pj Wali Kota Bengkulu Jujug Sembilan Kecamatan
- Jadi Nara Sumber Seminar PKKMB, Pj Wali Kota Bengkulu Beri Motivasi Mahasiswa FP Unib
- Tidak Ada Sekolah Favorit, Disdik Bengkulu Gelar Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Pendidik
- Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Manfaatkan Program Vaksin Polio Gratis
“Mari kita tingkatkan kewaspadaan terhadap potensi-potensi bencana di lingkungan kita,” jelasnya, Minggu (12/02/2023) tadi.
Hal ini dilakukan sehubungan dengan perubahan cuaca yang sewaktu-waktu menjadi ekstrem. Selain memberikan imbauan, BPBD pun telah membangun koordinasi bersama pemangku kepentingan kebencanaan lainnya.
Para petugas telah meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana dan siap siaga menangani berbagai laporan yang akan masuk nantinya. “Kami siap siaga terhadap kondisi cuaca ekstrem saat ini. Seperti tadi malam, kita turut membantu warga di Kecamatan Selebar mengevakuasi pohon tumbang,” terangnya. (mc/bkl/gie)
- Bengkulu2 tahun
27 Panwascam Sekota Bengkulu Konsolidasi Penanganan Pelanggaran Tahapan Pemilu
- Bengkulu2 tahun
Perkuat Sinergitas, Kapolda Bengkulu Lakukan Silaturahmi ke Danrem 041 Garuda Emas
- Bengkulu2 tahun
Parade Farewell Kapolda Baru Bengkulu Disambut Guyuran Hujan Grimis
- Bengkulu2 tahun
Pentas Seni Etnis Meriahkan HUT Ke-304 Kota Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
DPPKAD Kota Bengkulu Siap Kolaborasi Penanganan Penurunan Stunting
- Bengkulu2 tahun
Bawa Satu Paket Ganja, Pemuda Seluma Dibekuk Satresnarkoba Polresta Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
1.199 Calon PPS Kota Bengkulu Ikuti Tes Tertulis Sistem CAT
- Bengkulu2 tahun
Komisi III DPRD Kota Bengkulu Gelar Hearing bersama BPMP Provinsi Bengkulu