Bengkulu
Wawali Bengkulu Canangkan Setiap OPD Buat Zona Integritas
Memontum Bengkulu – Wakil Wali Kota (Wawali) Bengkulu, Dedy Wahyudi, mencanangkan agar setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Bengkulu, melakukan pembangunan zona integritas (ZI). Sebagaimana diketahui, bahwa zona ini adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) atau Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Sementara WBK, yakni predikat yang diberikan kepada suatu unit kerja atau kawasan yang memenuhi sebagian besar manajemen perubahan, penataan tata laksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan pengawasan dan penguatan akuntabilitas kinerja. Sedangkan WBBM, adalah predikat yang diberikan kepada suatu unit kerja atau kawasan yang memenuhi sebagian besar manajemen perubahan, penataan tata laksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan pengawasan, penguatan akuntabilitas kinerja, dan penguatan kualitas pelayanan publik.
Baca juga:
- Respon Laporan Warga Soal Harimau Makan Ternak, BKSDA Bengkulu Pasang Tiga Perangkap
- Jalin Kedekatan Masyarakat, Pj Wali Kota Bengkulu Jujug Sembilan Kecamatan
- Jadi Nara Sumber Seminar PKKMB, Pj Wali Kota Bengkulu Beri Motivasi Mahasiswa FP Unib
- Tidak Ada Sekolah Favorit, Disdik Bengkulu Gelar Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Pendidik
- Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Manfaatkan Program Vaksin Polio Gratis
Melalui pencanangan itu, diharapkan di setiap OPD, mampu menunjukkan komitmen Pemkot Bengkulu, dalam memberikan pelayanan yang efektif dan efisien kepada masyarakat. Sehingga, tidak hanya stakeholder saja yang mencanangkan zona integritas. Namun, Pemkot Bengkulu juga melakukan hal sama melalui berbagai OPD.
“Dukcapil itu bisa dijadikan kawasan zona integritas. Tapi sebelum itu, inspektorat harus lebih dahulu mencanangkan ini. Jangan sampai, kita (Pemkot) selalu hadir di acara orang, tapi kitanya tidak mencanangkan zona integritas,” jelas Dedy, Kamis (02/02/2023) tadi.
Setelah zona integritas, tambah Wakil Wali Kota Dedy, diharapkan untuk prosesnya bisa terus berjalan. Sehingga, setiap OPD di Kota Bengkulu, mencanangkan hal sama yakni WBK dan WBBM. (mc/bkl/sit)
- Bengkulu2 tahun
27 Panwascam Sekota Bengkulu Konsolidasi Penanganan Pelanggaran Tahapan Pemilu
- Bengkulu2 tahun
Perkuat Sinergitas, Kapolda Bengkulu Lakukan Silaturahmi ke Danrem 041 Garuda Emas
- Bengkulu2 tahun
Parade Farewell Kapolda Baru Bengkulu Disambut Guyuran Hujan Grimis
- Bengkulu2 tahun
Pentas Seni Etnis Meriahkan HUT Ke-304 Kota Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
DPPKAD Kota Bengkulu Siap Kolaborasi Penanganan Penurunan Stunting
- Bengkulu2 tahun
Bawa Satu Paket Ganja, Pemuda Seluma Dibekuk Satresnarkoba Polresta Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
1.199 Calon PPS Kota Bengkulu Ikuti Tes Tertulis Sistem CAT
- Bengkulu2 tahun
Komisi III DPRD Kota Bengkulu Gelar Hearing bersama BPMP Provinsi Bengkulu