Bengkulu

Beri Arahan untuk Diskominfo, Wali Kota Helmi Harap Keluar dari Zona Aman dan Tampilkan Inovasi untuk Bengkulu

Diterbitkan

-

Beri Arahan untuk Diskominfo, Wali Kota Helmi Harap Keluar dari Zona Aman dan Tampilkan Inovasi untuk Bengkulu

Memontum Bengkulu – Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan, menekankan kepada jajaran Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) untuk terus berinovasi mengenai konten-konten yang akan disebarluaskan. Itu karena, Diskominfo sebagai perpanjang tangan dari Pemkot Bengkulu, atau dikenal juga sebagai wajahnya Pemerintah Kota Bengkulu.

Beberapa poin penting itu, disampaikan Wali Kota Helmi Hasan, kepada seluruh ASN dan PTT Diskominfo, Selasa (10/01/2023) tadi. Karenanya, di tahun 2023, jajaran Kominfo harus lebih sungguh-sungguh dalam menyebarluaskan informasi yang dikemas semenarik mungkin. Sehingga, informasi tersampaikan dan viral di kalangan masyarakat.

“Boleh dilihat dari konten creator yang ada. Seperti, Mak Betty, Maell Lee, Alif Cepmek. Mereka itu, ditonton jutaan orang. Itu bukan karena mereka jago, bukan karena mereka hebat. Tetapi, karena mereka fokus dan sungguh-sungguh,” tegas Wali Kota Helmi, saat didampingi Sekda Arif Gunadi, Kadiskominfo, Gita Gama, di sela memberikan arahan pada ASN dan PTT Diskominfo di Monitoring Center.

Baca juga :

Advertisement

Ditambahkannya, bahwa apa yang sudah mereka lakukan, itu bukan hanya kerja atau tidak hanya sekedar gaji. Tetapi, yang mereka inginkan ialah catatan tinta emas. “Mereka ingin karyanya, kerjanya betul-betul mendapatkan pengakuan,” terangnya Wali Kota Bengkulu.

Demi tercapainya impian itu, tambah Wali Kota Helmi, pihaknya meminta dan mengajak jajaran Diskominfo, untuk merubah mindset dan tidak terjebak pada zona nyaman, yang terbiasa dengan hal-hal formalitas semata. “Kita belum move on dan terbiasa enjoy. Datang pagi-pagi, balik siang atau sore. Zaman sekarang tidak begitu, tidak penting kerja, tetapi yang penting hasil kerja. Enggak penting absen, yang penting hasil kerja. Sedangkan budaya kita absen, tidak ada urusannya dengan hasil tapi yang penting absen,” tuturnya.

Menurut Wali Kota Helmi, konten yang dikemas semenarik mungkin, tentunya bisa menginspirasi daerah lain, ketika menyaksikan program Pemkot Bengkulu. “Kota Bengkulu ini terbaik, karena yang kita tampilkan itu bukanlah hanya sekedar konten. Menampilkan apa yang benar-benar terjadi, di tengah masyarakat dan tentunya bermanfaat untuk semuanya. Mari tenggelamkan keburukan dan viralkan kebaikan,” tegas Wali Kota Helmi Hasan. (bkl/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas