Bengkulu

BPKAD Kota Bengkulu Siap Maksimalkan Pelayanan di Kota Bengkulu

Diterbitkan

-

BPKAD Kota Bengkulu Siap Maksimalkan Pelayanan di Kota Bengkulu

Memontum Bengkulu – Rencana lomba inovasi daerah ‘Kota Bengkulu Innovations Awards’ tahun 2023 yang dicetus oleh Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan dan Wakil Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, didukung penuh oleh setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu.

Wakil Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, dalam kesempatan itu juga meminta agar setiap OPD berpartisipasi dalam mengawal setiap inovasi yang ada di masing-masing OPD Pemkot Bengkulu. Baik itu berupa inovasi digital maupun non digital.

Tidak terkecuali, dengan peran Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bengkulu, sebagai bagian dari OPD di lingkup Pemkot Bengkulu. Tentunya, siap mendukung penuh setiap program yang dicanangkan oleh Wali Kota serta Wakil Wali Kota Bengkulu. Sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) BPKAD Kota Bengkulu.

Baca juga:

Advertisement

“Sebagai bagian dari Pemkot Bengkulu, BPKAD Kota akan terus mendukung program yang dicanangkan Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Tentunya, kita terus berinovasi dalam memberikan pelayanan-pelayanan sesui dengan Tupoksi BPKAD,” tegas Kepala BPKAD Kota Bengkulu, Yudi Susanda, Jumat (24/02/2023) tadi.

Menurutnya, BPKAD Kota Bengkulu terus meningkatkan pengembangan kualitas, kinerja Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada. Sehingga, akan bisa dan mampu memberikan pelayanan serta laporan yang baik dalam pengelolaan keuangan dan aset daerah.

“Sesuai Tupoksinya BPKAD Kota Bengkulu, terus mendorong dan berupaya meningkatkan SDM yang kompeten. Agar kita bisa fokus dalam memberikan yang terbaik untuk Kota Bengkulu ini,” tegasYudi Susanda. (her/gie/adv)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas