Bengkulu
Hadiri Sosialisasi Perwal, Wali Kota Bengkulu Minta Perjalanan Dinas Luar Harus Ada Manfaat bagi Masyarakat
Memontum Bengkulu – Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan, menghimbau kepada seluruh pejabat dan aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, untuk dapat melahirkan inspirasi serta ide-ide yang bermanfaat bagi kebaikan untuk diterapkan bagi masyarakat di Kota Bengkulu. Terutama, bagi ASN setelah melakukan kegiatan perjalanan dinas luar (DL).
Serangkaian himbauan itu, disampaikan Wali Kota Helmi Hasan, saat menghadiri dan membuka kegiatan DPPKAD Kota Bengkulu berupa Sosialisasi Perwal Nomor 32 tahun 2022 tentang perjalanan dinas, di salah satu hotel Pantai Panjang Kota Bengkulu, Rabu (21/12/2022) tadi. “Pulang dari perjalanan dinas, itu harus membawa gagasan atau ide-ide yang dapat diimplementasikan dalam bentuk program baru. Jadi, ada masukan dari kegiatan perjalanan dinas yang dilakukan,” tegas Wali Kota Helmi Hasan.
Selain Wali Kota, dalam pelaksanaan itu juga hadir Kepala DPPKAD Kota Bengkulu, Yudi Susanda dan Inspektur Inspektorat Kota Bengkulu, Eka Rika Rino. Sementara kegiatan sendiri, menghadirkan pemateri langsung dari Pusat.
Baca juga :
- Respon Laporan Warga Soal Harimau Makan Ternak, BKSDA Bengkulu Pasang Tiga Perangkap
- Jalin Kedekatan Masyarakat, Pj Wali Kota Bengkulu Jujug Sembilan Kecamatan
- Jadi Nara Sumber Seminar PKKMB, Pj Wali Kota Bengkulu Beri Motivasi Mahasiswa FP Unib
- Tidak Ada Sekolah Favorit, Disdik Bengkulu Gelar Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Pendidik
- Pemkot Bengkulu Ajak Masyarakat Manfaatkan Program Vaksin Polio Gratis
“Saya ingatkan, perjalanan dinas ini merupakan kemudahan dan fasilitas yang diberikan pemerintah untuk kebermanfaatkan terhadap masyarakat. Setian ASN yang melakukan perjalanan dinas, sekaligus menjadi duta kota, ini bertujuan agar orang tahu dan tertarik datang ke Kota bengkulu,” jelas Helmi Hasan.
Tidak hanya itu, Wali Kota juga menyampaikan, termasuk program dan kebijakan Pemkot Bengkulu, harus disampaikan saat melakukan perjalanan dinas luar. Sehingga, harus ada yang dihasilkan dan bukan menghasilkan foto-foto selfi.
“Harus ada yang dihasilkan dari kegiatan perjalanan dinas luar, terhadap program maupun kebijakan Pemkot. Temukan ide dan kebaikan, agar bisa di implementasikan sebagai program baru di kota Bengkulu,” papar Wali Kota Bengkulu. (her/sit)
- Bengkulu2 tahun
27 Panwascam Sekota Bengkulu Konsolidasi Penanganan Pelanggaran Tahapan Pemilu
- Bengkulu2 tahun
Perkuat Sinergitas, Kapolda Bengkulu Lakukan Silaturahmi ke Danrem 041 Garuda Emas
- Bengkulu2 tahun
Parade Farewell Kapolda Baru Bengkulu Disambut Guyuran Hujan Grimis
- Bengkulu2 tahun
Pentas Seni Etnis Meriahkan HUT Ke-304 Kota Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
DPPKAD Kota Bengkulu Siap Kolaborasi Penanganan Penurunan Stunting
- Bengkulu2 tahun
Bawa Satu Paket Ganja, Pemuda Seluma Dibekuk Satresnarkoba Polresta Bengkulu
- Bengkulu2 tahun
1.199 Calon PPS Kota Bengkulu Ikuti Tes Tertulis Sistem CAT
- Bengkulu2 tahun
Komisi III DPRD Kota Bengkulu Gelar Hearing bersama BPMP Provinsi Bengkulu