Bengkulu

Peduli Gempa Cianjur, Wali Kota Bengkulu Rencana Kunjungi Lokasi dan Salurkan Donasi

Diterbitkan

-

Peduli Gempa Cianjur, Wali Kota Bengkulu Rencana Kunjungi Lokasi dan Salurkan Donasi

Memontum Bengkulu – Bencana gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, menuai perhatian khusus Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan. Orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kota Bengkulu itu, rencananya selain mendatangi langsung lokasi bencana, juga akan turut menyampaikan duka mendalam atas musibah tersebut.

Bahkan, tidak hanya itu yang dilakukan wali kota, dirinya juga akan menyalurkan bantuan berupa penyaluran bantuan (donasi) sebesar Rp 50 juta, yang berasal dari program Sedekah 2 ribu aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu. Tidak ketinggalan, di lokasi itu dirinya juga akan turut mendoakan kepada sejumlah korban dan keluarga yang ditinggalkan, agar senantiasa tabah dengan cobaan yang terjadi.

“Donasi yang diberikan ini sebagai wujud bela sungkawa dan rasa prihatin atas musibah yang menimpa warga Cianjur,” kata Wali Kota Bengkulu, Selasa (22/11/2022) tadi.

Donasi kemanusiaan ini, tambah Wali Kota Bengkulu, diharapkan dapat sedikit membantu duka warga Cianjur. Dirinya juga menyampaikan, bahwa kondisi yang dialami warga Cianjur, juga pernah terjadi di Kota Bengkulu.

Advertisement

Baca juga :

“Kondisi seperti ini, itu juga pernah dialami warga Kota Bengkulu, yang juga merupakan wilayah rawan gempa. Semoga, donasi ini dapat meringankan kesedihan yang dirasakan warga Cianjur,” terang Wali Kota Helmi Hasan. 

Secara terpisah, Plt Kadiskominfotik Kota Bengkulu, Syofian Tosoni, membenarkan penyaluran donasi untuk membantu warga yang terdampak musibah gempa. Karenanya, Wali Kota Bengkulu langsung datang ke Cianjur, guna menyalurkan bantuan. 

“Donasi sebesar Rp 50 juta tersebut langsung disalurkan Pak Wali Kota Helmi Hasan. Ini bentuk kepedulian Wali Kota, Wakil Wali Kota Dedy dan jajaran Pemkot atas kejadian gempa bumi Cianjur. Karenanya, hari ini Wali Kota, Sekda dan beberapa Kepala OPD, datang ke Cianjur,” terang Syofian Tosoni.

Masih menurut Syofian, nilai bantuan yang diberikan, dimungkinkan masih akan bertambah. Itu karena, Wali Kota Bengkulu memiliki penilai atau evaluasi, tatkala setelah melakukan kunjungan langsung. (bkl/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas